Menkominfo Becomes a Prominent Figure in Combating Cybercrime

by -81 Views

Jakarta, CNBC Indonesia – Media ekonomi terbesar dan terintegrasi CNBC Indonesia menggelar CNBC Indonesia Awards 2023 dengan mengusung tema ‘Maintaining Optimism Amid Uncertainty’. Penghargaan ini merupakan bentuk apresiasi kepada berbagai sektor usaha dan industri yang memiliki andil dalam membawa dampak positif terhadap kemajuan ekonomi tanah air.

Untuk kategori Prominent Figure in Cybercrime Eradication, CNBC Indonesia Awards 2023 diberikan kepada Menteri Komunikasi dan Informatika Budi Arie Setiadi. Penghargaan ini diberikan sebagai bentuk apresiasi kepada Budi Arie Setiadi yang mampu melakukan gebrakan selama menjabat sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika.

Budi Arie Setiadi dilantik sebagai Menteri Komunikasi dan Informatika pada 17 Juli 2023. Kendati baru menjabat kurang dari lima bulan, Budi Arie telah melakukan banyak gebrakan. Salah satunya adalah penindakan tindak kejahatan di dunia siber, seperti judi online.

“Presiden angkat saya 17 Juli 2023 untuk berantas judi onlen, sama selesaikan BTS Kominfo. Mudah-mudahan tahun ini akan selesai,” ujar Budi Arie dalam CNBC Indonesia Awards 2023, Rabu (13/12/2023).

Seperti diketahui, selama rentang waktu 18 Juli-11 Oktober 2023, Kementerian Komunikasi dan Informatika telah mengeksekusi 392.652 konten perjudian dari seluruh ruang digital, yang terdiri atas situs IP 205.910 konten, file sharing 16.304 konten, dan media sosial 170.438 konten.

Budi Arie juga telah berkomunikasi dengan operator seluler untuk tidak memfasilitasi tindak perjudian. Dia telah mengirim surat ke sejumlah operator platform media sosial untuk memblokir iklan terkait judi online, termasuk Meta, WA (WhatsApp), Instagram, Facebook.

Gebrakan berani lainnya adalah dengan mengajukan blokir lebih dari 2.700 rekening bank ke Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan 540 e-wallet, dompet elektronik terkait judi online.

Budi Arie menegaskan kejahatan judi online harus dilakukan dengan cepat karena menurutnya Indonesia sudah darurat judi online. Kejahatan tersebut juga memiliki daya rusaknya terlalu tinggi dan sudah sangat meresahkan.

Kerugian masyarakat akibat judi online diperkirakan menyentuh Rp27 triliun. Laporan Pusat Pelaporan dan Analisis Transaksi Keuangan (PPATK) menyebutkan total transaksi judi online di Indonesia diperkirakan mencapai Rp200 triliun per tahun.

Pada Januari-September 2022, PPATK telah melakukan penghentian transaksi pada 733 rekening yang diduga terkait kegiatan perjudian, dengan total nominal yang dihentikan mencapai lebih dari Rp 850 miliar.

Berdasarkan rekening-rekening yang dianalisis oleh PPATK, perputaran uang pada rekening-rekening para pelaku judi online mencapai sedikitnya Rp57 triliun pada tahun 2021 dan meningkat menjadi Rp69 triliun pada tahun 2022 (Januari-Agustus 2022).

Perputaran uang tersebut terus meningkat dari Rp 2,01 triliun pada 2017 melonjak 34 kali lipat menjadi Rp 69 triliun pada Januari-Agustus 2022. Jumlah transaksi yang dianalisis PPAT juga melesat 242 kali lipat dari 250.726 pada 2017 menjadi 60,86 juta.

Sementara itu, data Bareskrim Polri menunjukkan kepolisian menindak 8.831 kasus kejahatan siber sejak 1 Januari hingga 22 Desember 2022.
Kejahatan judi online masuk dalam 10 jenis kejahatan dengan penindakan terbanyak di Polri pada 2022.

Untuk terus memberantas judi online, Kementerian Komunikasi dan Informatika menggandeng Bank Indonesia (BI) dan Otoritas Jasa Keuangan (OJK).

Untuk memberantas judi online, Budi Arie telah mengeluarkan sejumlah instruksi. Di antaranya melakukan upaya preventif dan proaktif untuk memberantas berbagai macam konten judi online dan/atau judi slot di seluruh platform digital, platform media sosial, dan platform lainnya.

Dia juga melakukan upaya untuk mengidentifikasi secara berkala semua nomor rekening dan nomor telepon seluler yang digunakan untuk memfasilitasi kegiatan judi online dan/atau judi slot.

Sebagai langkah preventif, Kominfo juga melakukan edukasi dan sosialisasi secara masif dan efektif untuk mengkampanyekan anti judi online dan/atau judi slot keseluruh masyarakat Indonesia.

Pada Agustus 2023, misalnya, sebanyak 22.789.000 masyarakat yang mengikuti Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD). Budi Arie juga menginstruksikan jajaran Kementerian Komunikasi dan Informatika untuk menyapu bersih judi online dalam tujuh hari. Instruksi tersebut tertuang dalam Instruksi Menteri Komunikasi dan Informatika Republik Indonesia Nomor 1 Tahun 2023 tentang Pemberantasan Judi Online dan atau Judi Slot yang terbit pada 14 September 2023 lalu.