Sudah 79 Tahun Merdeka Indonesia, Sudahkah Petani Sawit Sejahtera?

by -66 Views

Jakarta, CNBC Indonesia- Sektor sawit disebut Ketua Umum Asosiasi Petani Kelapa Sawit Perkebunan Inti Rakyat (ASPEKPIR), Setiyono sebagai sektor usaha yang berkontribusi besar terhadap ekonomi RI dan dirasakan manfaatkan oleh masyarakat Indonesia.

ASPEKPIR mengatakan bagi petani plasma, metode kemitraan petani dan perusahaan sawit mampu menjaga stabilitas harga sehingga mampu mensejahterakan petani, meski harga tandan buah segar (TBS) sawit di tingkat petani swadaya cukup volatil.

Namun demikian petani sawit masih memiliki sejumlah tantangan terkait aturan yang tumpang tindih, salah satunya mengenai persoalan lahan yang masuk kawasan hutan.

Seperti apa persoalan sektor sawit di Indonesia? Selengkapnya simak dialog Shinta Zahara dengan Ketua Umum Asosiasi Petani Kelapa Sawit Perkebunan Inti Rakyat (ASPEKPIR), Setiyono dalam Squawk Box, CNBC Indonesia (Kamis, 15/08/2024).