Warga Desa Lubuk Sakat Digemparkan Dengan Penemuan Bayi yang Sudah Meninggal

by -79 Views

NUSAPERDANA.COM, PERHENTIAN RAJA- Warga Desa Lubuk Sakat, Kecamatan Perhentian Raja dihebohkan dengan penemuan seorang bayi perempuan yang sudah tidak bernyawa di dalam kebun sawit milik Abdul Karim, pada hari Minggu (12/5/2024) sekitar pukul 11.30 WIB.

Bayi malang tersebut ditemukan oleh Erna (46), anak pemilik kebun sawit, ketika sedang memanen sawit bersama orang tuanya dan dua orang tukang panen sawit.

Kapolres Kampar AKBP Ronald Sumaja melalui Kapolsek Perhentian Raja IPDA Riko Rizki Masri mengungkapkan, “korban ditemukan oleh warga saat sedang memanen sawit dan diduga korban dibunuh sebelum dibuang.”

Kejadian dimulai pada Minggu (12/5/2024) sekitar pukul 08.00 WIB, dimana Erni bersama Abdul Karim pergi ke kebun kelapa sawit mereka yang terletak di RT 011 Desa Lubuk Sakat Kecamatan Perhentian Raja. Mereka melakukan panen dan mengambil buah sawit dalam bentuk brondolan.

Ketika Erni mengutip brondolan di ujung kebun, sekitar pukul 11.30 WIB, ia melihat lalat dan mengira itu adalah bangkai anak kambing. Namun setelah mendekati asal lalat tersebut, Erni menemukan mayat bayi dan langsung berteriak serta memberitahu pekerja lainnya.

Selanjutnya, mereka melaporkan temuan tersebut kepada Ketua RW 006 Desa Lubuk Sakat dan polisi setempat. Setelah menerima laporan, polisi melakukan olah TKP dan menemukan karpet plastik dan kain umbul-umbul di dekat mayat bayi, yang diduga dipakai sebagai alas oleh pelaku saat melakukan penganiayaan.

Mayat bayi kemudian dibawa ke Rumah Sakit Bhayangkara Polda Riau untuk proses lebih lanjut. Polisi berharap agar pelaku dapat segera ditangkap dan akan dijerat dengan pasal-pasal yang berkaitan dengan perlindungan anak dalam hukum.