JK dan Din Syamsudin Hadiri Pemakaman Ismail Haniyeh di Qatar

by -94 Views

Jakarta, CNBC Indonesia – Wakil Presiden ke-10 dan ke-12 RI Jusuf Kalla bersama Mantan Ketua Umum Muhammadiyah dan MUI, Din Syamsuddin serta Mantan Menteri Hukum dan HAM Hamid Awaluddin menghadiri pemakaman pimpinan politik Hamas, Ismail Haniyeh di Doha, Qatar.

Ismail Haniyeh dan pengawalnya sebelumnya telah disalatkan di masjid Imam Muhammad Ibn Abdul Wahhab kemudian dimakamkan di Pemakaman Keluarga Emir Qatar di kawasan Lusail, sebelah utara Doha pada Jumat, 2 Agustus 2024.

Haniyeh dan pengawalnya tewas akibat sebuah rudal yang menghantam mereka langsung di sebuah wisma tamu negara di Teheran, Iran tempat mereka menginap pada Rabu, 31 Juli 2024.

Kedatangan JK ke Qatar adalah untuk memenuhi harapan rakyat Palestina agar hadir dalam pemakaman tersebut sebagai delegasi dari Indonesia.

Komunikasi Ketua Umum PMI dengan almarhum Haniyeh terjalin dalam misi khusus dalam upaya menyelesaikan konflik antara Hamas dan gerakan Al-Fatah. Bagi JK, rekonsiliasi itu penting dalam menyatukan kekuatan untuk mewujudkan kemerdekaan Palestina.